Catatan Tentang Anggur Ninel
Sebelumnya harap koreksi jika ada kesalahan & tambahkan jika kurang.
Seperti biasa bahwa semua varietas & spesifikasi yang dipublikasikan adalah hasil dokumentasi kawan-kawan sebagai bahan informasi untuk memudahkan pencarian bagi yang membutuhkan. Untuk optimalisasi dan pemantapan silahkan Om/Tante bisa mencoba menanamnya sendiri.
Sepertinya jenis ninel sudah tidak asing lagi, dari mulai tingkat adaptasi tinggi, tahan terhadap infeksi mildew dan sangat mudah dibuahkan menjadi pilihan tepat untuk pemula yang ingin mencoba menanamnya, sebentar lagi mungkin akan menjadi anggur sejuta umat mendampingi sang primadona :D.
Hasil ujicoba dinegri Kita:
By: OM Bahru Rozik
– Nama Varietas: Ninel
– Country of origin: ukaraine
– Masa Pematangan buah: 100-110hsp
– Ujicoba Penanaman mdpl: 85mdpl
– Bentuk buah: oval
– Rasa: manis
– Warna: merah
– Aroma:-
– Brix: 19-21
– Seedless atau seeded: seeded
– Resistance thdap jamur, air, hama: kuat
– GA3 treatment: no
– Tingkat adaptasi: bagus
– Perlakuan Teknik pruning: spur pruning
– bud fruitfuly/potensi urutan bud pembawa bunga :
– Dormex treatment: no
||| Lihat jenis dan spesifikasi anggur lainya
Tambahan:
- Hasil percobaan pakai ownroot diameter buah standar dan pematangan 130 hsp (yogyakarta)
- Pakai Rootstock Isabela pematangan 110 hsp, buah standar dan pematangan (yogyakarta)
- Pakai rootstock yelowbelgia pematangan 95 hsp, buah standar dan pematangan. (yogyakarta)